Evakuasi Beruang Madu di Sabah Auk Siak
Balai Besar KSDA Riau menerima laporan adanya kemunculan satwa liar Beruang Madu (Helarctos malayanus) di Dusun 2 Mekar Indah Kampung Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak. Tim Balai Besar KSDA Riau segera melakukan persiapan ke lokasi untuk melakukan mitigasi interaksi negatif manusia dan satwa liar. Tim terdiri dari Polhut, Dokter Hewan dan Petugas Teknis serta dibantu oleh BPBD Kabupaten Siak.
Rabu, 27 Maret
2024 sekira pukul 02.23 WIB dini hari tim tiba di lokasi dan langsung melakukan
koordinasi dengan Kepala Dusun 2 Mekar Indah dan masyarakat sekitar. Di lokasi
serangan, ditemukan kandang ayam yang rusak dan satu ekor sisa bangkai ayam
warga yang mati diserang Beruang.
Tim melakukan
penyisiran di sekitar lokasi yang merupakan kebun sawit dan menemukan satu ekor
Beruang Madu, namun satwa tersebut bergerak cepat menghilang di balik semak.
Tim memutuskan untuk melanjutkan pencarian pada pukul 06.00 WIB, kemudian
mendapatkan informasi dari warga bahwa keberadaan Beruang di kebun sawit warga
yang berjarak satu kilometer dari lokasi temuan pertama. Setelah dilakukan
pengejaran oleh Tim dan dibantu warga akhirnya Beruang berhasil dievakuasi
sekitar pukul 06.30 WIB setelah dilakukan penembakan bius.
Tim memutuskan untuk melepasliarkan kembali satwa tersebut ke habitatnya di kawasan konservasi. Semoga Tetap Lestari ya Beruang Madu.
Video : Klik Disini